Cara Memakai Handuk Pengering Rambut

semuatahu.web.id – Cara Memakai Handuk Pengering Rambut. Mengeringkan rambut dengan handuk tentu menjadi salah satu cara yang banyak orang lakukan setelah keramas atau mandi. Hanya saja, meskipun sepele tampaknya kebiasaan ini tak bisa dipandang sebelah mata. Mengingat, akan ada efek buruk jika kamu asal mengeringkan rambut dengan handuk. Perlu ada tips yang tepat dalam memakai handuk sebagai media untuk mengeringkan rambut yang basah setelah keramas.

Adapun beberapa cara memakai handuk pengering rambut perlu kamu pahami dan kenali. Dimana, beberapa langkah tersebut bisa sangat efektif sebagai rangkaian perawatan rambut. Pasalnya, tak hanya sekedar mengeringkan rambut saja, jika kamu benar-benar tahu cara untuk memakai handuk pengering rambut maka rambut kamu juga akan selalu tampak sehat dan terawat. Buat kamu yang sudah tak sabar ingin tahu cara yang tepat untuk mengeringkan rambut menggunakan handuk pengering, simak saja ulasan lengkapnya di bawah ini.

Daftar Isi

1. Gunakan Handuk Bertekstur Lembut

Jelas, khusus untuk mengeringkan rambut, sebaiknya handuk yang kamu gunakan tidak sama dengan handuk untuk badan. Karena, handuk untuk badan biasanya tekturnya agak sedikit kasar. Sehingga, kurang baik jika dipakai untuk mengeringkan rambut mengingat akan berpotensi merusak rambut. Penggunaan handuk lembut ini tentu akan memicu kutikula rambut akan tertutup sehingga saat rambut kamu diusap dengan handuk lembut maka akan
membuat rambut mengering dengan bentuk gelombang yang sangat anggun. Maka dari itu, pastikan bahwa kamu memilih handuk khusus untuk pengering rambut.

Baca juga: Cara Membersihkan Handuk yang Hitam

2. Remas Rambut Perlahan

Saat kamu mengusap rambut dengan handuk, kamu harus meremasnya secara perlahan dengan gerakan seperti memijat. Namun, cara ini direkomendasikan khusus saat kondisi rambut benar-benar tengah basah kuyup.
Dimana, dengan memijat dengan meremas rambut secara perlahan, tentu saja selain mempercepat pengeringan, tentunya akan membuat aliran darah di kepala menjadi lebih lancar sehingga dipastikan bakal membuat kondisi akar rambut yang lemah menjadi kuat karena tersuplai oleh oksigen yang dibawa oleh aliran darah yang lancar melalui pembuluh darah.

3. Membungkus Kepala dengan Handuk

Khusus untuk kamu para wanita yang berambut panjang, akan jauh lebih efektif lagi jika rambut basah dikeringkan dengan membungkus kepala menggunakan handuk. Cara ini tentu saja bisa jadi pilihan efektif untuk mengurangi kelembaban rambut yang basah kuyup sesaat setelah keramas atau mandi. Khususnya bagi kamu yang punya rambut panjang.

Nah, untuk cara membungkusnya pun kamu memerlukan handuk pengering rambut yang panjang, lalu digubet pada area kepala hingga membentuk seperti gundukan. Jangan lupa untuk memuntir handuk pada bagian ujung untuk mempertahankan agar handuk tidak jatuh ke bawah. Tentu saja, langkah ini sangat efisien karena kamu tak perlu membuang banyak waktu mengingat kamu bisa melakukan aktivitas lain saat kepala dibungkus dengan handuk khusus ini.

Setelah mengenali berbagai trik di atas, kamu sudah barang tentu sudah memahami apa saja langkah yang perlu dilakukan saat memakai handuk pengering rambut yang benar dan tepat. Karena, ternyata jika asal mengeringkan rambut saja bisa memicu kerusakan pada rambut itu sendiri, terutama rambut kering dan tipis. Maka dari itu, beberapa tahapan tips penggunaan handuk pengering rambut di atas bisa kamu terapkan sendiri di rumah sebagai salah satu cara dalam merawat rambut.

Nah, sampai di sini, tentunya tips pemakaian handuk untuk pengeringan rambut di atas bisa menjadi langkah tepat dan efisien dalam mengeringkan rambut yang basah setelah keramas. Itulah Cara Memakai Handuk Pengering Rambut. Terima kasih telah membaca di semuatahu.web.id dan semoga artikel ini bisa membantu kamu.

Tinggalkan komentar