Cara Beli Reksadana Bagi Pemula

semuatahu.web.id – Cara Beli Reksadana Bagi Pemula. Reksadana saat ini menjadi sarana investasi yang  digemari, entah hanya buat meningkatkan kekayaan yang sudah dikumpulkan dengan susah payah dari hasil bekerja keras dari usaha atau pekerjaan ataupun untuk lindung nilai kekayaan agar tidak tergerus oleh inflasi. Reksadana merupakan instrumen investasi yang aman dan menjanjikan keuntungan investasi yang diatas nilai investasi di deposito dan tabungan.

Tidak semua orang tahu cara untuk membeli reksadana untuk investasi atau lindung nilai kekayaannya. Entah bingung mau beli reksadana apa, mau membeli reksadana dimana, tidak tahu imbal hasil yang didapatkan dari reksadana jika membeli reksadana. Hal ini membuat bingung kebanyakan  para investor pemula atau calon investor. Dalam artikel ini akan diberikan informasi bagaimana cara investasi reksadana, lebih spesifiknya tentang bagaimana cara beli reksadana bagi pemula.

Jika kamu tertarik membeli reksadana saham dan belum pernah mendaftar pada aplikasi reksadana bibit . Kamu bisa cari aplikasi di play store atau IOS store atau bisa dengan klik link ini. Dapatkan cashback Rp 25,000 dari bibit dengan memasukkan kode semuatahunabungreksa pada saat melakukan pendaftaran.

Tutorial Cara Pendaftaran dan Beli Reksadana Bagi Pemula di Aplikasi Bibit

1.Kamu download terlebih dahulu Aplikasi Bibit dari PT. Bibit Tumbuh Bersama di Google Playstore untuk pengguna Smartphone Android atau App Store untuk pengguna Hp Apple atau bisa juga melalui dengan klik link ini. Bibit adalah aplikasi reksadana yang diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan  (OJK), jadi kamu bisa berinvestasi reksadana dengan aman dan hati tentram.

Tampilan aplikasi Bibit - Investasi Reksadana Otomatis di google playstore

2. Setelah mendownload dan menginstall aplikasi bibit di Hp kamu. Kamu akan dihadapkan ke halaman awal, dimana kamu akan diberikan untuk register atau login. Karena kamu pengguna baru aplikasi bibit dan pastinya belum punya akun di Bibit. Jadi kamu klik tombol register.

halaman pendaftaran aplikasi bibit

3. Lalu kamu isi tanggal lahir, pada pertanyaan kapan ulang tahun kamu. Kamu akan dihadapkan pada pertanyaan-pertanyaan yang akan menentukan profil risiko kamu untuk berinvestasi. Isi semua pertanyaan sesuai kondisi kamu saat ini. Setelah berhasil mengisi semuanya, kamu akan diberi tahukan profil resiko investasi mu seperti gambar dibawah ini.

profil resiko investasi reksadana bibit

4. Saran dari kami, sebaiknya bagi pemula untuk mengubah profil resikonya ke angka 1 dengan cara menekan tombol minus disamping angka profil resiko, dikarenakan jika profil resiko terlalu tinggi, resiko penurunan juga tinggi. Investasi bagi pemula sebaiknya mencari investasi yang bisa mendapatkan ketenangan hati terlebih dahulu dan bukan mengejar imbal hasil yang tinggi serta ada peningkatan hasil investasi setiap harinya. Semakin tinggi profil resiko, maka semakin banyak dana yang dialokasikan ke reksadana saham. Semakin banyak dana alokasi untuk reksadana saham, otomatis fluktuasi harganya semakin tinggi. Jika   fluktuasi harga tinggi, otomatis peluang portofolio reksadana menjadi minus atau modal berkurang dari jumlah modal ditempatkan semakin besar.

5. Kamu diminta untuk memasukkan nomor Hp kamu dan kode referal setelah memilih profil resiko dengan menekan lanjut registrasi. Dapatkan cashback Rp 25,000 dari bibit dengan cara memasukkan kode semuatahunabungreksa pada saat tahap ini.

masukkan kode referal pada aplikasi bibit untuk mendapatkan cashback

6. Setelah tahapan ini, maka bibit akan mengirimkan SMS kode verifikasi ke nomor HP kamu. Jadi pastikan kamu memasukkan nomor HP yang masih aktif dan kamu pakai sekarang. Kode verifikasi sudah dimasukkan dan sudah berhasil diverifikasi, maka kamu akan diminta untuk mengisi data pribadi untuk pengajuan pembukaan rekening reksadana untuk data KSEI.

7. Data yang diisi meliputi alamat e-mail, pendidikan terakhir, perkiraan pendapatan pertahun, sumber penghasilan, nama bank, nomor rekening, dan nama pemilik rekening untuk pencairan dana reksadana ketika reksadana dijual. Harap pastikan nama pemilik rekening dan nama pemilik akun sama. Karena sesuai peraturan OJK terbaru, pencairan dana hanya bisa dilakukan jika nama sama. Jika nama berbeda antara pemilik akun bibit dan pemilik rekening, dana yang dicairkan ke rekening akan dikembalikan ke rekening reksadana setelah dipotong biaya transfer dan lainnya. 

pengisian data pribadi untuk pengajuan pembukaan rekening reksadana bibit 2

8.  Tidak lupa  untuk mengupload foto KTP dan foto selfie dengan memegang KTP. Terakhir lakukan tanda tangan di kolom tulisan tanda tangan dan centang saya telah membaca serta menyetujui syarat. Lalu klik daftar, setelah itu kamu akan diberikan pilihan untuk membuat pin untuk mengakses aplikasi bibit kamu nantinya. Jadi pastikan ingat dengan PIN yang sudah dibuat,ya. Kamu akan diminta konfirmasi PIN kembali.

9. Buka alamat e-mail yang kamu tulis saat pengisian data diri tadi, untuk melakukan verifikasi,ya. Setelah kamu melakukan verifikasi. Kamu bisa meminta kirim ulang e-mail atau merubah alamat e-mail dengan klik tulisan kirim ulang e-mail verifikasi. Kamu tinggal menunggu verifikasi dari bibit dan pihak KSEI.

verifikasi aplikasi bibit

 

10. Setelah verifikasi oleh KSEI tercentang, maka kamu sudah bisa melakukan investasi di reksadana bibit. Pilihan untuk investasi reksadana ada 2 yaitu investasi pada reksadana yang dipilihkan robo advisor atau memilih reksadana manual.

memilih reksadana di bibit

11. Nyalakan fitur bibit syariah pada menu profil agar reksadana yang ditampilkan hanya reksadana syariah bukan reksadana konvensional, jika kamu ingin membeli reksadana syariah saja. Jika kamu ingin membeli reksadana konvensional juga, jangan nyalakan fitur bibit syariah,ya.

fitur bibit syariah

12.Klik investasi sekarang jika ingin membeli reksadana sesuai dengan rekomendasi petunjuk robo advisor, jika kamu membeli menggunakan rekomendasi dari robo advisor.

alokasi robo advisor bibit

 

13.Pembelian reksadana minimal yaitu Rp.100.000 yang akan dialokasikan pembagiannya sesuai profil resiko yang sudah tertera dan reksadana  yang dipilih robo advisor. Jangan lupa centang saya menyetujui pembelian, Lakukan pembayaran sesuai nominal yang tertera dan cara pembayaran yang kamu pilih.

metode pembayaran reksadana

14.kamu bisa menggunakan fitur nabung rutin dengan menyalakan metode auto debit dari saldo Gopay atau Bank Jago untuk kedepannya, tanpa perlu repot untuk melakukan proses pembelian secara manual tiap bulannya , jadi akan otomatis selama saldo Gopay atau rekening Bank Jago tersedia.

fitur nabung rutin bibit

Tutorial Cara  Beli Reksadana Bagi Pemula Secara Manual Tanpa Bantuan Robo Advisor di Aplikasi Bibit

1.Scroll ke bawah hingga ketemu tulisan pilih reksa dana sendiri dan kemudia klik explore.

cara beli reksadana manual

2. Kamu akan disajikan banyak pilihan tipe reksadana berdasarkan kategorinya serta penjelasan tentang kategori reksadana tersebut.

kategori reksadana di aplikasi bibit

3. Saran antara pasar uang atau obligasi. Jangan pilih reksadana saham jika kamu masih pemula. Karena direksadana saham kamu bisa bukan malah untung tapi rugi, karena harga saham turun.

4. Jangan lupa nyalakan fitur bibit syariah, jika kamu hanya ingin membeli reksadana syariah saja.

fitur bibit syariah

5. Setelah memilih kategori reksadana, kamu bisa mencari reksadana yang kamu suka dengan fitur filter   dan bandingkan yang ada dalamnya. Kamu bisa memfilter dari nilai return imbal hasil atau minimal pembelian.

fitur filter dan bandingkan bibit

6.Setelah memutuskan kamu bisa melakukan klik beli

pembelian reksadana secara manual

7. Masukkan nominal pembelian kamu

pembelian reksadana secara manual harga Rp. 10.000

8. Pilih metode pembayaran yang ingin kamu lakukan.

metode pembayaran reksadana

Kamu bisa memilih reksadana dengan minimal pembelian Rp.10.000 jika melakukan pembelian manual, disarankan membeli reksadana pasar uang atau obligasi saja untuk pemula. Reksadana untuk reksadana syariah untuk pemula bisa memilih reksadana Majoris Sukuk Negara atau BNI- AM Dana Pendapatan tetap Syariah Ardhani atau Sucorinvest Sharia Money Market Fund.

Jika kamu tidak ada masalah dengan membeli reksadana bukan syariah alias reksadana konvensional, kamu bisa coba membeli Manulife Obligasi Unggulan Kelas A, Manulife Obligasi NEara Indonesia II kelas A, Danareksa Seruni Pasar Uang III, dan Trim Kas 2. Pilihlah salah satu dari reksadana yang disebutkan diatas, karena reksadana yang disebutkan diatas memiliki imbal hasil per tahun melebihi deposito di bank dan minimal pembelian hanya  Rp.10.000.

Update keuntungan reksadana akan terjadi setelah jam 8 malam di hari kerja. Untuk pembelian unit reksadana akan masuk setelah 2 hari dari saat pembelian. Karena pembelian reksadana melewati beberapa proses dan tahapan sebelum bisa masuk ke portofolio reksadana kamu. Pembelian bisa menggunakan beberapa metode pembayaran seperti e-wallet, virtual account, dan transfer manual. Semoga ini membantu kamu dalam memulai investasi di reksadana. Perjalanan seribu mil, dimulai dari satu langkah.

Itulah Cara Beli Reksadana Bagi Pemula. Terima kasih telah membaca di semuatahu.web.id dan semoga artikel ini bisa membantu kamu.

Tinggalkan komentar