Cara Hidup Sederhana tapi Kaya

semuatahu.web.id – cara hidup sederhana tapi kaya. Hidup sederhana mungkin bagi beberapa orang merupakan hidup miskin atau serba kekurangan, Apakah hidup sederhana berarti hidup miskin?  tetapi sebenarnya hidup sederhana bukanlah hidup yang seperti itu. Hidup sederhana adalah gaya hidup yang tidak mengutamakan kemewahan atau bisa dibilang hidup yang sesuai kebutuhan, tidak berlebihan. Hidup miskin adalah nasib seseorang yang serba kekurangan dan tidak memiliki cukup uang untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Sedangkan hidup sederhana adalah pilihan pola atau gaya hidup seseorang, meski dia kaya ataupun kalangan menengah ke atas.

Ingat tidak semua orang miskin, mau hidup sederhana, walaupun memiliki sedikit uang atau bahkan tidak memiliki uang. Ada orang miskin menolak untuk hidup sederhana seperti melakukan gesek tunai, gesek kartu kredit dan bahkan pinjaman online sehingga akhirnya makin miskin bukan jadi makin kaya, karena menolak hidup sederhana.

Orang kaya dan kelas menengah pun terkadang ada yang menolak hidup sederhana, meskipun memiliki harta yang melimpah atau penghasilan yang besar. Uang yang dimiliki digunakan untuk pengakuan diri bahwa dirinya lebih kaya dari orang lain, seperti hidup hedon, membeli mobil mewah baru, liburan ke luar negeri dan lain sebagainya yang menghabiskan banyak uang. Tak heran penghasilan 30 juta, pengeluaran bisa lebih dari 30 juta. Karena gaya hidup mewah dan terus tampil gaya agar tidak ketinggalan trend, bisa pamer di instagram atau sosmed lainnya. Apa saja contoh hidup sederhana?   gaya hidup minimalis   adalah salah satu contoh bentuk hidup sederhana.

Apakah makna hidup sederhana?

Hidup sederhana adalah gaya hidup perilaku yang menitikberatkan pada penyesuaian kebutuhan utama dalam hidup, bukan mengejar kebutuhan tersier seperti seperti mobil mewah, liburan keluar negeri dan sebagainya. Kebutuhan utama atau kebutuhan primer yang dimaksud adalah makanan bergizi bagi tubuh, adanya tempat tinggal bagi diri serta keluarga, pendidikan untuk anak, dan jaminan kesehatan jika ada keluarga yang sakit.

Cara Hidup Sederhana tapi Kaya

Beli Ketika Butuh, Bukan Ketika Ingin

Sebagian besar orang membeli barang atau sesuatu bukan berdasarkan tentang kebutuhan tetapi ketika ingin. Membeli mobil, rumah dan bahkan gadget baru hanya ketika ingin tanpa ada pertimbangan apapun. Gengsi gak ikutin trend, gak gaul dibandingkan temen-temen tongkrongan lainnya, pingin punya disebabkan orang lain punya, pingin nyaingin orang lain, pingin dianggap lebih dibandingkan orang lain, dan alasan pingin lainnya yang makin bikin yakin harus beli, meski gak butuh barang itu.

Hal paling berbahaya adalah mencari validasi kebutuhan akan barang yang kita beli berdasarkan keinginan sehingga makin susah kita tahu apakah ini benar-benar butuh atau hanya keinginan semata?. Hal ini lebih diperparah jika uang dapur digunakan atau masih pakai opsi Paylater yang sangat dimudahkan untuk zaman sekarang, berhutang semakin lumrah untuk hal yang tidak benar-benar kita butuhkan. Apa fokus hidup buat kebahagian hidup diri dan keluarga atau buat tetangga / teman sirik?.

Jangan paksakan berhutang, karena beresiko untuk gagal bayar atau membuat hidup kalian serba kekurangan, mengorbankan hal yang dibutuhkan untuk hal yang diinginkan. Jangan punya mental kalau gak berhutang, gak bakal punya apa-apa. Mental yang sangat menyeramkan di zaman sekarang ini.

Bedakan Aset dan Liabilitas

Hal dasar ini harus kita ketahui untuk hidup sederhana tetapi kaya raya nantinya, utamakan membeli aset, bukan membeli liabilitas. Sesuatu menjadi aset atau liabilitas tergantung dari apakah hal itu menghasilkan uang untuk kita atau mengeluarkan uang kita?. Kalau hal itu menghasilkan uang   berarti  merupakan aset, sedangkan jika kita harus mengeluarkan uang untuk hal tersebut atau nilainya terus turun,  maka disebut liabilitas. Seperti rumah, rumah bisa menjadi aset ataupun bisa menjadi liabilitas tergantung rumah itu sendiri.

Rumah yang disewakan dianggap aset jika menghasilkan uang sewa dan memiliki biaya perawatan serta biaya pengurusan rumah yang lebih kecil dari penghasilan dari uang sewa sehingga ada kelebihan uang dari sewa yang bisa dinikmati. Rumah bisa dianggap liabilitas jika rumah itu digunakan sendiri dan tidak menghasilkan uang untuk kita, malah keluar uang untuk merawat rumah, membayar PBB dan lain sebagainya.

 

Investasi

Buat kamu yang sudah memenuhi kebutuhan primer dan sekunder serta memiliki uang dingin. Hidup sederhana bukan berarti uang tidak digunakan sama sekali tetapi uang digunakan untuk membeli atau melakukan hal yang lebih berguna dan penting. Gunakan uang dingin itu berinvestasi seperti membeli deposito, membeli surat berharga negara, membeli reksadana, membeli obligasi, membeli saham, membeli tanah, membeli aset properti. Investasi sejak muda merupakan hal yang bisa dilakukan oleh anak muda saja, waktu tidak bisa diulang dan waktu adalah aset termahal kita. Mulai investasi sejak dini akan membuat mu kaya nanti.

Jangan karena masih muda, belanja terus dan hangout terus. Belanja di shopee, belanja di tokopedia jadi hobi. Habiskan uang puluhan atau bahkan ratusan juta untuk membeli voucher, top up atau membeli sesuatu dalam game untuk happy-happy aja dan untuk self reward disebabkan stress kerja. Karena masih muda ingin menikmati hidup, sementara waktu terus berjalan, uring-uringan dan menyesal di waktu tua. Ingat pepatah zaman dulu, jangan besar pasak daripada tiang. Hidup pas jomblo bisa asal-asalan tetapi pas sudah nikah atau sudah berumur, tidak akan bisa seperti itu.  Kalau uang gak ada, istri bisa kabur cepat atau lambat , karena saat gak ada uang hidup rumah tangga jadi gak harmonis. Selalu tempatkan diri pada pihak yang mengontrol situasi bukan pihak yang diatur oleh waktu dan kondisi.

Apa saja contoh pola hidup sederhana di rumah?

Membeli barang saat butuh, melihat sesuatu dari fungsi bukan harganya, tidak menyombongkan diri atas barang yang dimiliki, tidak pamer sesuatu hal untuk dianggap keren, menabung dan tidak berhutang untuk membeli sesuatu yang tidak perlu.

Apa ciri ciri orang yang hidup sederhana?

Ciri-ciri orang yang hidup sederhana mementingkan kebutuhan dibandingkan keinginan, berinvestasi untuk masa depan dan memiliki banyak aset, membeli sesuatu dilihat dari fungsi bukan gaya atau kemewahan, sebisa mungkin menghindari utang untuk memenuhi kebutuhan jika tidak sangat membutuhkan, tidak mengeluarkan uang untuk belanja yang tidak perlu,  dan tidak berfoya-foya alias tidak hidup hedonis tetapi masih bisa menikmati hidup.

Apa manfaat dari hidup sederhana?

Manfaat hidup sederhana adalah tidak boros dan bisa fokus untuk membeli kebutuhan yang diperlukan bukan keinginan semata yang tidak ada habisnya, menghemat uang dan jadi bisa menabung serta berinvestasi untuk masa depan, hidup lebih tenang dan bahagia karena tidak memiliki pengeluaran berlebihan hingga minus, apalagi tidak punya hutang sehingga bisa menikmati hidup tanpa beban dan khawatir.

Keuntungan Hidup Sederhana

Dijauhkan dari rasa sombong, tidak boros, meningkatkan rasa syukur  atas apa yang dimiliki saat ini disebabkan tahu bahwa yang dimiliki merupakan yang dibutuhkan, tidak stress disebabkan sudah merasa cukup lebih baik dibandingkan bisa belanja atau makan sepuasnya,  dan tidak membeli barang tak perlu alias mubazir.

Apa manfaat melaksanakan hidup sederhana bagi kehidupan keluarga?

Tidak diperbudak oleh keinginan yang tidak ada habisnya jadi lebih tenang, selalu bersyukur atas apa yang dimiliki, bisa membedakan kebutuhan dan keinginan, bisa membedakan apa yang perlu dan yang tidak perlu, tidak berlebihan dalam gaya hidup sehari-hari, dan tidak mudah untuk berhutang.

Apa dampak positif dari pola hidup sederhana?

Tidak terbebani dan tidak ikut-ikutan, jadi diri sendiri dan tidak stress saat teman atau tetangga membeli sesuatu yang mahal /trendi. Tidak pusing dengan pendapat orang, karena lebih berfokus pada diri sendiri dan kebutuhan diri sendiri. Hidup bukan mengejar popularitas tetapi kebahagian diri sendiri serta keluarga.

Kenapa kita harus hidup dalam kesederhanaan?

Alasannya agar bisa mengontrol hidup bukan dikontrol keinginan, jadi tidak diperbudak oleh keinginan yang tiada habisnya. Hidup lebih tenang, disebabkan tidak ada utang dan tidak terus mengejar agar tetap ikut trend dan tidak ketinggalan zaman. Tidak ada rasa  iri hati, jika ada orang yang lebih dari kita disebabkan membeli barang-barang mewah atau melakukan hal yang biaya mahal. Paling penting adalah bisa mengatur keuangan sehingga tidak ada bocor halus dari perencaan keuangan dan tidak boros dalam melakukan atau membeli sesuatu.

Itulah Manfaat Hidup Sederhana  Terima kasih telah membaca di semuatahu.web.id dan semoga artikel ini bisa membantu kamu.

Tinggalkan komentar