Latihan Dasar Penerbangan, Simulator Pesawat

semuatahu.web.id – Latihan Dasar Sebelum Penerbangan, Begini Penjelasan Simulator Pesawat Terbang. Pesawat terbang merupakan salah satu jenis transportasi udara yang sangat umum digunakan untuk bepergian keluar kota hingga keluar negara. Seperti yang telha diketahui bahwa dlama pesawat pasti akan ada pengemudi yang disebut pilot dengan asistennya yang disebut co-pilot serta beberapa petugas lainnya, seperti pramugari dan lain-lain.

Bagi Anda yang memiliki impian sebagai pilot, tentu Anda dibuat penasaran dengan bagaimana cara menjalankan pesawat, dan tentunya bagaimana sensasi menjadi pemegang kendali pesawat. Dalam penerbangan kini dikenal istilah simulasi penerbangan atau dalam bahasa inggris disebut flight simulator.

Simulasi penerbangan merupakan suatu sistem untuk mewujudkan gambaran dari penerbangan yang dibuat dengan kemiripan menyerupai kenyataannya yang sebenar-benarnya. Adapun alat yang digunakan disebut simulator pesawat terbang.

Secara sederhana simulator penerbangan merupakan seperangkat alat canggih yang telah diatur untuk menggambarkan keadaan yang sama persis dengan suatu ruangan dalam kokpit pesawat terbang tertentu. Dengan setiap bagian, seperti tombol-tombol yang ada pada rangkaian instrumen yang benar-benar menggambarkan suatu fungsi sama persis seperti pada pesawat terbang yang nyata.

Simulator ini bisanya digunakan oleh para calon pilot sebelum mereka diterjuakn langsung atau melkaukan penerbangan dengan pesawat yang sesungguhnya. Alat ini tentunya dilengkapi dengan layar besar yang dipasang pada bagian depan.

Fungsinya, untuk memberikan gambaran tentang keadaan pada bagian luar pesawat yang telah diatur sedemikian rupa sehingga layar dapat berubah-ubah atau menampilkan latar dinamis yang sesuai dengan pergerakan pesawat terbang.

Baca juga: Sensasi Menjadi Pilot Melalui Pesawat Simulator

Simulator pesawat ini sangat memiliki arti penting. Karena pesawat terbang yang biasa berada pada ketinggian atau terbang di angkasa, memiliki resiko terburuk dari sebuah kegagalan sistem. Dimana pesawat nantinya akan jatuh dan sudah dipastikan akan memakan banyak korban.

Sehingga simulator penerbangan ini menjadi sangat penting bahkan sudah menjadi praktek ujian tahap akhir untuk menentukan kelulusan calon penerbang. Bahkan utuk seorang pilot yang hendak beralih pesawat atau menerbangkan pesawat jenis lain dari yang biasa dia gunakan, maka harus dilakukan simulator dengan representasi dari pesawat yang akan digunakan.

Adapun hal-hal yang dilakukan dalam simulator pesawat terbang adalah

– Pilot akan dikenalkan dengan segala jenis instrumen pesawat yang ada didalamnya hingga pada bagian terkecil sebagai langkah pertama.

– Pilot akan dipahamkan tentang cara flight manual yang tersimpan pada kokpit, sekalipun hal ini sudah didapatkan pada pelajarana atau materi secara teori pada sebelum-sebelumnya sebagai upaya penggabungan antara teori dan praktek.

– Pilot akan diuji untuk dapat menerbangkan pesawat tersebut sebagai inti dari tes simulator. Baik menerbangkan dalam kondisi normal ataupun dalam kondisi darurat.

– Pilot akan menempuh bagian dimana menjalankan pesawat dalam kondisi normal yaitu terbang dengan asumsi bahwa kondisi dari pesawat ataupun lingkungan dan cuaca berada pada kondisi normal. Sedangkan untuk kondisi darurat dapat dimisalkan pilot terbang dalam kondisi satu mesin mati atau terbang dengan keadaan cross wind diatas 25 knot.

Baca juga: Manfaat Penggunaan Pesawat Simulator

Rupanya simulator pesawat kini berevolusi dengan dapat dilakukan oleh siapa saja melalui salah satu alat teknologi modern yaitu Android. Dimana teknologi simulator ini diaplikasikan kedalam suatu permainan untuk Android atau beberapa platform lainnya yaitu airplane simulator games.

Tentunya hal ini menjadi jembatan bagi semua orang agar dapat merasakan menjadi bagian dari pemegang kendali mesin pesawat untuk menerbangkan pesawat tersebut. Anda tentunya wajib untuk mencoba merasakan sensasi penerbangan melalui simulator pesawat dalm bentuk game. Terima kasih telah membaca di semuatahu dan semoga artikel ini bisa membantu kamu.

Tinggalkan komentar